Di negeriku ini penuh orang pintar
Pengamat, ahli Bahasa tidak kurang
Ahli kitab undang-undang tak terbilang
Tapi kenapa definisi
Legal dan illegal dipersoalkan
Pemilik dan bukan pemilik sulit dibedakan
Pengakuan terlalu mudah berubah-ubah
Menggunakan ayat-ayat baru
Kenapakah kalian mempertontonkan ini
Apa tidak ada lagi sinetron yang laik
Mau kemana bangsa ini
Apa saja mengenai illegal jadi transparan
Akan kemana kita
Saya hanya bias mengadu
Kepada calon presiden
Cintailah bangsaku ini capres
Cintailah rakyatku ini capres
Penerbangan
Jakarta-Makassar, 22-06-2004
Advertisements